Cara Perkuat Brand agar Penjualan Properti Laku Keras di Era Milenial

Cara Perkuat Brand agar Penjualan Properti Laku Keras di Era Milenial

Kebutuhan papan alias tempat tinggal saat ini menjadi suatu keniscayaan. Bicara tempat tinggal, pilihan saat ini terbagi menjadi dua yaitu vertikal (apartemen) dan horizontal (rumah tapak).

Problematika tentang makin terbatasnya lahan hunian untuk tempat tinggal di wilayah perkotaan, maka hunian vertikal dianggap sebagai solusi paling make sense.

Tak pelak, dari developer besar hingga pemula sekalipun, berlomba menyuguhkan apartemen berkualitas lengkap dengan berbagai fasilitasnya.

Meski begitu, tak semua sukses dalam memasarkan produknya ke khalayak. Ujung-ujungnya, proses pembangunan terpaksa berhenti di tengah jalan sampai akhirnya gagal diserah terimakan kepada konsumen.

Jika sampai terjadi seperti ini, tentu nama baik jadi taruhan dan akhirnya tidak lagi mendapat kepercayaan dari konsumen.

Penyebab ketidakberhasilan ini bukan karena masalah turunnya minat masyarakat untuk membeli hunian. Tetapi hanya masalah strategi pemasaran yang masih kurang tepat.

1. Awareness

Pengenalan produk properti khususnya apartemen sudah seharusnya dapat dilakukan dengan tepat sesuai dengan target pasar yang dituju. Mau beli apartemen? Untuk kenyamanan dan keamanan gunakan jasa agen properti dengan spesialisasi apartemen.

Selain itu, pengembang juga harus paham betul bentuk konten yang akan dikomunikasikan. Misalnya, penyesuaian masalah warna ataupun bentuk desain dari marketing tools dengan harga apartemen yang dijual.

2. Activation

Activation dalam hal ini adalah kegiatan pemasaran yang mengutamakan penjualan langsung. Ini sangat erat kaitanya dengan aktivitas marketing. Contoh, pameran di pusat perbelanjaan ternama yang memiliki tingkat pengujung sesuai target yang diinginkan.

Atau kegiatan special event di kantor pemasaran, pemasangan spanduk, billboard, iklan di radio, TV, media cetak, media online, hingga media sosial. Untuk kegiatan special event harus punya konsep menarik termasuk tema berbeda tiap bulannya, agar menarik minat konsumen berkunjung,

Bentuk special event semakin menarik maka suasana ruang kantor pemasaran juga harus didekorasi sesuai tema. Keuntungan lain, agar calon konsumen bisa merasakan experience sehingga lebih mudah untuk diyakinkan terkait produk yang ditawarkan.

Dan yang lebih penting setelah semua aktivasi dilaksanakan, tim pengembang harus mempunyai evaluasi agar bisa mengukur seberapa besar kegiatan tersebut berdampak pada result-nya.

3. Media Release

Hubungan dengan media juga menjadi salah satu aspek dari branding yang perlu dijaga dengan sangat baik. Sebab media berperan penting terhadap pemberitaan seputar progres pembangunan proyek maupun informasi mengenai kegiatan atau promosi.

Idealnya, setiap bulan ada materi press release yang disebarkan. Tujuannya agar produk properti yang dipasarkan terus dikenal masyarakat banyak.

4. Digital Media

Pengguna internet di Indonesia saat ini mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan mencapai 140 juta orang. Berangkat dari fakta ini, melakukan promosi di internet menjadi suatu keharusan.

Tahap awal bisa dilakukan dengan membuat website yang berisi informasi akan produk yang dijual. Melalui media internet, pengembang juga dapat menemukan calon customer potensial.

5. Sales Perfomance

Yang tak kalah penting adalah kemampuan tim sales penjualan. Tim harus benar-benar menganut tekad kuat agar bisa mendapatkan konsumen dan menjual produk secara mumpuni.

Agar tercipta sales yang bagus, pastikan sering mengadakan coaching ataupun training mengenai produk yang dijual. Termasuk juga rutin memberi suntikan motivasi kepada tim.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *